SoKlin Softergent Mengajak 200 Anak Ke KidZania Untuk Berani Bermimpi Mewujudkan Cita-Cita

EduNews Edutainment

Selasa, 18 April 2023

Berbagi kelembutan bersama 200 anak

Educare.co.id — Pada tanggal 16 April kemarin SoKlin Softergent kembali mengajak dan menyapa anak-anak serta keluarga indonesia untuk berbagi kelembutan di bulan suci Ramadhan pada tahun ini dengan kegiatan Kampanye “SoKlin Softergent Berbagi Kelembutan”. Sejak tahun 2017 SoKlin Softergent telah rutin menghadirkan ribuan anak dan keluarga indonesia untuk berbagi kebaikan di bulan suci Ramadhan.

Kegiatan berlangsung di KidZania Jakarta Selatan dan KidZania Surabaya, yang di hadiri 200 orang anak dari berbagai komunitas dan kelompok yaitu kelompok Lapak Pemulung Tanggerang Selatan, Saung Baca GARPU (Gabungan Remaja Peduli) Jakarta, Komunitas Lentera yang tinggal di sekitar Terminal Joyoboyo Surabaya dan Taman Baca Pesisir Surabaya.

Dengan latar belakang yang berbeda dari setiap anak nya, SoKlin Softergent akan memperkenalkan kepada mereka bahwa adanya beragam profesi di Kidzania, sehingga anak-anak bisa bermain sambil belajar serta dapat menanamkan akan Berani Bermimpi Mewujudkan Cita-Citanya. Selain itu SoKlin Softergent mendonasikan bantuan produk, kebutuhan pendidikan bagi anak-anak secara langsung, yang terdiri dari peralatan sekolah, sepatu, kaos, celana dan handuk.

bermain pemandam kebakaran

Ibu aca selaku kordinator dari Lapak Pemulung Tangerang Selatan menyampaikan rasa syukurnya atas udangan yang di berikan SoKlin Softergent ini “Dengan adanya kegiatan SoKlin Softergent ini, saya mengucapkan banyak terimakasih atas sambutan dan ajakan nya, karena tanpa SoKlin Softergent saya tidak mungkin bisa ngajak anak anak bermain di kidzania sampai bisa menambah pengalaman untuk ana-anak” ucap ibu ica.

Kegiatan yang tersusun di hari itu adalah Bermain educatif di kidzania, cabaret show, dan sesi droorstop interview bersama narasumber. Pada kegiatan tersebut anak-anak terlihat sangat antusias dan senang karena dengan bermain mereka bisa sambil belajar akan profesi yang bisa di jadikan cita citanya kelak.

Harapan kami mereka jadi terinspirasi dan lebih berani bermimpi untuk meraih cita-cita yang lebih tinggi agar dapat meningkatkan taraf hidup keluarganya kelak.” ucap Rana Gita Widawati selaku Brand Representative SoKlin Softergent

Rana Gita Widawati selaku Brand Representative SoKlin Softergent menaruh harapan besarnya, anak-anak akan terinspirasi dan lebih berani bermimpi untuk meraih cita-cita yang lebih tinggi agar dapat meningkatkan taraf hidup keluarganya.

Septi chairinisa – educare

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *