
MAN 4 Jakarta Raih Delapan Medali di GYIIF 2025
Jakarta (educare.co.id) – Tim riset Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Jakarta mencatatkan prestasi gemilang di awal tahun 2025 dengan meraih delapan medali pada ajang Global Youth Invention and Innovation Fair (GYIIF) 2025. Kompetisi ini berlangsung pada 8-10 Januari 2025 di Institut Pertanian Bogor (IPB), Bogor.
Dari delapan tim yang terdiri dari 30 siswa, MAN 4 Jakarta berhasil membawa pulang lima medali emas dan tiga medali perak. Selain itu, madrasah binaan Kementerian Agama ini juga memperoleh dua penghargaan khusus (Special Award) dari lembaga riset internasional, yakni Invention and Creativity Association (MIICA) dan Malaysia Young Scientist Organisation (MYSO). Penghargaan ini diberikan atas inovasi yang dinilai memiliki dampak signifikan di bidang sains dan teknologi.
Kompetisi GYIIF diikuti oleh pelajar dari berbagai negara dan diselenggarakan oleh Indonesia Young Scientist Association (IYSA) bekerja sama dengan IPB. Ajang ini menjadi wadah bagi generasi muda untuk menampilkan inovasi dan hasil riset mereka di tingkat global.
“Prestasi ini membuktikan kemampuan dan kreativitas peserta didik kami dalam riset yang kompetitif dan inovatif,” ujar Nugroho Wahyu Sumartono, pembina riset MAN 4 Jakarta, dikutip dalam laman Kemenag (17/1).
Kepala MAN 4 Jakarta, Wido Prayoga, turut mengapresiasi capaian tim riset. “Prestasi ini bukan hanya membawa kebanggaan bagi madrasah, tetapi juga menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya. Kami akan terus mendukung upaya peserta didik untuk berprestasi di bidang riset,” ungkapnya.
Keberhasilan ini tidak terlepas dari peran para pembimbing dan dukungan manajemen madrasah yang konsisten dalam mengembangkan bakat riset siswa. Selain Nugroho Wahyu Sumartono, tim riset MAN 4 Jakarta juga dibimbing oleh Hima Hafiya Fitri.
Ajang GYIIF memberikan pengalaman berharga bagi peserta didik untuk memperluas wawasan, membangun jaringan internasional, dan mengasah kemampuan berkompetisi di tingkat global. Dengan prestasi ini, MAN 4 Jakarta semakin mengukuhkan posisinya sebagai madrasah unggulan di tingkat nasional maupun internasional.