Mahasiswa UNJ Raih Prestasi Gemilang di AEON 1% CLUB Japanese Speech Contest 2024

EduNews EduSchool

Jakarta (educare.co.id) – AEON 1% CLUB Japanese Speech Contest 2024 menjadi ajang bergengsi bagi mahasiswa Indonesia untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam berbahasa Jepang. Kompetisi ini diikuti oleh mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, dengan masing-masing institusi mengirimkan maksimal lima peserta untuk tahap awal.

Tahap awal diikuti oleh 75 peserta yang mengunggah video pidato berdurasi satu menit dengan tema “Hal-hal yang Harus Diperhatikan Mengenai Sosial Media.” Dari seleksi ketat ini, hanya 25 peserta terbaik yang lolos ke babak final.

Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang Universitas Negeri Jakarta (UNJ) mengirimkan lima mahasiswa terbaiknya, yakni Rayhan Nugraha Putra, Nurul Indah Permata Sari, Fathinia Zahra, Muhammad Sultan Aufa, dan Muhamad Hafiz Azhari. Dari kelima peserta tersebut, tiga di antaranya berhasil lolos ke babak final, yaitu Rayhan Nugraha Putra, Nurul Indah Permata Sari, dan Fathinia Zahra.

Babak final yang diselenggarakan pada Rabu, 11 Desember 2024, di Aula Pusat Studi Jepang Universitas Indonesia, Depok, mengusung tema “Hal-hal yang Bisa Kita Lakukan Terhadap Lingkungan Sekitar Kita.” Para finalis dituntut untuk menyampaikan pidato yang tidak hanya menarik, tetapi juga memberikan solusi inovatif terhadap isu lingkungan.

Dari 25 finalis, hanya delapan peserta terbaik yang terpilih untuk mendapatkan penghargaan spesial berupa program “Merasakan Budaya Jepang di Tokyo Selama Satu Minggu”. Ketiga finalis dari UNJ menjalani pelatihan intensif untuk menghadapi babak final AEON 1% CLUB Japanese Speech Contest 2024. Latihan tersebut dipandu oleh Ms. Kaede Toguchi, seorang pengajar ahli dari JICA yang bertugas di UNJ, bersama Dr. Frida Philiyanti, M.Pd., Koordinator Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang.

UNJ berhasil mencatatkan prestasi membanggakan dengan dua mahasiswanya masuk ke delapan besar. Rayhan Nugraha Putra, mahasiswa angkatan 2022, meraih Juara 1, sementara Fathinia Zahra, mahasiswa angkatan 2021, meraih Juara 6.

Selain mendapatkan pengalaman budaya langsung di Jepang, kedelapan finalis juga akan mengikuti lomba pidato tingkat internasional yang melibatkan peserta dari enam negara, yakni China, Kamboja, Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam. Sebagai apresiasi tambahan, dosen pendamping dari UNJ, Dr. Frida Philiyanti, M.Pd., turut mendapatkan penghargaan untuk mendampingi finalis ke Jepang.

Keberhasilan ini menjadi kebanggaan besar bagi UNJ dan Indonesia. Semoga pencapaian para mahasiswa ini dapat memotivasi generasi muda untuk terus berprestasi dan mempererat hubungan budaya antarnegara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *