Tim Mahasiswa UNSOED Raih Gold Medal Ajang AISEEF 2024

EduNews EduSchool

Jakarta – Delegasi UKMPR (Unit Kegiatan Mahasiswa Penalaran dan Riset) Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) kembali mengharumkan nama kampus di tingkat internasional. Pada ajang Asean Innovative Science Environmental and Entrepreneur Fair (AISEEF) 5Th  2024, Tim “Lowsea” yang beranggotakan Aqilah Rahma Adiningrum (Teknologi Pangan 2021), Adrian Panjaitan (Teknologi Pangan 2021), Ailsa Seca Kusuma (Teknologi Pangan 2021), Keisha Shafina (Teknologi Pangan 2021), dan Alfi Nuraeni (Farmasi 2022) dengan dosen pembimbing Indah Setiawati, S.P, M.P., meraih Gold Medal pada kategori Entrepreneur.

AISEEF 5Th 2024 merupakan salah satu event tahunan Indonesian Young Scientist Association (IYSA) yang pada tanggal 2-5 Februari 2024. Tahun ini, IYSA bekerja sama dengan Fakultas Teknik UNDIP untuk menyukseskan gelaran kompetisi tersebut.

Terdapat 6 kategori yang diperlombakan yaitu EntrepreneurSocial Science, Environmental Science, Innovation Science, Cluster Mechanical  and Shipping, dan Industrial Application.  Ajang ini diikuti oleh 447 tim yang berasal dari 17 negara, diantaranya United Arab Emirates, Kazakhstan, Romania, Iran, Greece, Turki, Macedonia, Portugal, Amerika Serikat, Korea Selatan, China, Thailand, Singapore, Hong Kong, Filipina, Malaysia, dan Indonesia.

AISEEF 5Th 2024 merupakan kompetisi yang dinamis bagi mahasiswa di tingkat Asean dalam ruang lingkup inovasi ilmiah dan kewirausahaan, prestasi ini kami tujukan untuk memotivasi dan meningkatkan jiwa berkompetisi mahasiswa Unsoed dalam ajang lomba Internasional. Kami juga mengucapkan terimakasih banyak kepada pihak yang mendukung kami untuk mendapatkan hasil terbaik untuk kampus Unsoed tercinta”, kata Aqilah, dikutip dalam laman resmi Unsoed, Selasa (13/2/2024).

Aqilah menjelaskan, di ajang ini dia bersama tim membawakan karya dengan judul Lowsea: Salty Seasoning from Green Seaweed and Genjer Extract as an Alternative to Reduce the Prevalence of Hypertension in Pregnant Women.

Menurutnya, ide ini diperoleh dari hasil pengamatan tim dalam memanfaatkan kearifan lokal bahan alam untuk  menurunkan kasus hipertensi pada ibu hamil yang prevalensinya cukup tinggi dalam bentuk bumbu rendah natrium.

Sebagai informasi, kompetisi AISEEF 5Th 2024 ini berlangsung secara hybrid, dengan proses seleksi diawali dengan pengumpulan karya pada 15 Januari 2024, kemudian presentasi dan tanya jawab pada 2 Februari 2024, dan pengumuman pada tanggal Februari 2024.

Sumber : Humas Unsoed

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *