Mahasiswa UIN Tulungagung Tiga Juara Kompetisi Film Nasional
EDUCARE.CO.ID – Tulungagung (Kemenag) — Mahasiswa Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI) UIN Sayyid Ali Rahmatullah (UIN SATU) Tulungagung menyabet tiga juara pada kompetisi film nasional.
Dua juara diperoleh dari Peskamline Film Pendek Compettion 2021 yang digelar Universitas Negeri Surabaya (UNESA). Sedangkan, satu film dinobatkan juara favorit dalam pagelaran Invitasi Pekan Pengembangan Bakat dan Minat Mahasiswa (IPPBMM) se-Jawa dan Madura yang diselenggarakan di UIN Sunan Kalijaga Yogjakarta.
Di ajang kompetisi UKKI Unesa Surabaya itu, mahasiswa KPI UIN SATU meraih Juara II dengan judul film “Eling”, disutradarai oleh Amelia Fadila. Sedangkan Juara III dengan judul “Petunjuk Jalan Surga”, disutradarai Fahmi Nurul Huda.
Ketua Jurusan KPI UIN Tulungagung Lutfi Ulfa Ni’amah mengatakan berkat kerja keras, mahasiswa binaannya berhasil menjuarai kompetisi yang tidak mudah. “Semua telah bekerja keras untuk menghasilkan karya maksimal,” katanya.
Ulfa Ni’mah mengatakan UIN SATU mempunyai dosen-dosen yang kompeten di bidangnya, salah satunya Agus Widodo yang mendampingi pembuatan film. “Banyak sekali film yang telah diproduksi oleh para mahasiswa karena didampingi beliau,’’ kata Ulfa.
Alumni UIN Sunan Ampel Surabaya ini menjabarkan film-film produksi mahasiswanya memiliki banyak pesan ke publik, khususnya berkaitan dengan religius dan moderasi beragama. ‘’Kami ingin menyampaikan dakwah juga dengan menggunakan media film,’’ terangnya.
Dosen Sinematografi Agus Widodo mengatakan mahasiswa KPI UIN Tulungagung yang fokus mempelajari perfilman dan jurnalistik itu adalah para sineas muda yang rata-rata mahasiswa semester VI.
“Mahasiswa KPI UIN SATU juga telah memproduksi film komedi yang mengusung tema moderasi beragama,’’ terang Agus.
Lebih lanjut, Agus mengungkapkan, film tersebut dibintangi oleh dosen dan mahasiswa yang lolos pada casting pemeran dalam tahap pra produksi. Film berjudul “Duri Kenduri” yang berdurasi 15 menit, telah menyabet juara favorit pada lomba IPPBMM PTKIN se-Jawa dan Madura beberapa waktu lalu.
Dekan Fakultas Adab dan Dakwah (FUAD) Rizqon Khamami memberikan apresiasi atas prestasi yang telah ditorehkan mahasiswa KPI ini. “Mahasiswa KPI memang memiliki ciri khas kompetensi yaitu dalam bidang perfilman,” ucapnya.
“Kami berterima kasih kepada para dosen dan mahasiswa yang terus berkarya dan ini membanggakan bagi almamater UIN SATU, yang kini beranjak maju bersaiing dengan PT di negeri ini,’’ sambungnya. (Humas/RB)