Astra Gandeng Anak Muda Ciptakan Inovasi di Bidang ESG

EduNews EduTechno

Jakarta (Educare) – PT Astra Honda Motor (AHM) menggelar AHM Best Student (AHMBS) 2023 bertajuk ‘Gen Z Kuat, Indonesia Hebat’.

AHMBS membuka pendaftaran selama 15 Maret – 20 Juli 2023 dengan mengangkat kepedulian siswa setingkat SMA multitalenta dalam berpikir kritis, kreatif, dan terstruktur dalam menjawab isu global yang tercermin dalam Sustainable Development Goals (SDG).

General Manager Corporate Communication Ahmad Muhibbuddin mengatakan ratusan gagasan dan karya kreatif para anak muda penerus bangsa ini sesuai dengan semangat AHMBS yakni creative, care & confident.

“Kami sangat mengapresiasi semangat tinggi generasi muda penerus bangsa dalam berkarya dan menyongsong masa depan dengan kepedulian terhadap berbagai isu sosial, ekonomi kemasyarakatan. Melalui semangat Sinergi Bagi Negeri, kami ingin dapat mendukung seluruh elemen masyarakat dalam membangun negeri, terutama generasi muda,” ujar Muhib dikutip dari laman detik.com (30/8/2023).

Muhib menjelaskan AHMBS 2023 menghadirkan kategori Ide dan Invensi yang dapat diikuti siswa sederajat SMA.

AHMBS yang juga diperuntukan bagi siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) maupun Madrsah Aliyah (MA) merupakan program kontribusi sosial perusahaan di pilar pendidikan yang telah berlangsung sejak 2003.

Program bagi generasi muda ini telah memiliki 1.284 orang alumni yang telah berkiprah melalui berbagai profesi yang ditekuni seperti dokter, dosen hingga wirausaha. Pendekatan yang dilakukan sepanjang gelaran ini terus mengikuti perkembangan tren anak muda dengan topik yang menginspirasi pada lingkup nasional dan global.

AHBMS juga memberikan wawasan inspiratif bagi para pesertanya melalui berbagai narasumber baik tokoh nasional, tokoh muda, penulis, enterpreneur hingga atlit nasional.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *